SIMULASI 3 UNBK MA AL-AZHAR BAHAUDIN

Simulasi 3 berjalan dengan lancar

MASJID JAMI' AL-AZHAR BAHAUDIN

Masjid KMI Pesantren Modern Al-Azhar Bahaudin, selain tempat santri beribadah juga menjadi pusat kegiatan santri

TRYOUT KEJUJURAN JPRM

MTs. Al-Azhar Bahaudin Mengikuti Tryout Berbasis Kejujuran yang diadakan oleh RADAR MADURA

VISITASI AKREDITASI MA AL-AZHAR

pelaksanaan visitasi akreditasi di MA AL-AZHAR dilaksanakan pada tanggal 18 September 2017

PERNIKAHAN PUTRA KE-2 PIMPINAN

Resepsi pernikahan putra ke-2 KH. Ariskul Fikri Bahaudin dan Nyai Hj. Waty Noer bertempat di Surabaya.

Senin, 28 September 2015

SANG JUARA DARI AL-AZHAR BAHAUDIN

SELAMAT DAN SUKSES



Di Sampaikan kepada
SATUAN PRAMUKA

GUGUS DEPAN PONDOK PESANTREN

MODERN AL AZHAR BAHAUDIN
Atas Raihan
JUARA UMUM dan JUARA SATU
Di BUPER PONPEST MATLABUL ULUM JAMBU
SALAM PRAMUKA



~Ainur Roziq~

Senin, 14 September 2015

PORSENI Sebagai ajang sportifitas antar santri


PEKAN OLAHRAGA DAN SENI 2015
(PORSENI)



Kontingen Asatidz (DERU) dalam ajang PORSENI 2015


AL-AZHAR BAHAUDIN – Pekan Olah Raga dan Seni (POSENI) diadakan pada hari Minggu, (13/09) yang di buka oleh Ust. Sofyan Hadie, S.Pd.I selaku Kepala MTs Al-Azhar di lapangan KMI Al-Azhar Bahaudin. Acara ini diikuti oleh semua kelas dari kelas I ( I MTs) sampai Kelas VI (III MA) semuanya ikut berpastisipasi dan saling mengunggulkan bakat-bakat dari tiap masing-masing shof.
Ajang lomba porseni ini diadakan dengan maksud agar setiap diri dalam santri dapat mengetahui bakat-bakat apa yang mereka miliki dan yang harus mereka asah untuk menjadi seorang atletik-atletik yang dapat meraih gelar juara nantinya. Selain itu juga, lomba ini adalah ajang dimana mereka dapat mengunggulkan serta mengharumkan nama baik dari setiap masing-masing kelas.
Adapun perlombaan yang diadakan dalam kegiatan PORSENI ini meliputi: Tenis Meja, Bulu Tangkis, Bola Takraw, Bola Basket, Pidato, Pengkajian Kitab Kuning dll.“ Berlombalah dengan sportif, Kami yakin dalam diri kalian terdapat sebuah bakat dan bakat itu ada ketika kalian asah untuk menjadi lebih baik, yang kemudian nantinya dapat diikut sertakan disetiap event-event yang diadakan di luar Pondok” Demikian kata Kepala MTs Al-Azhar Ust. Sofyan Hadie, S.Pd.I. (Ainur Roziq)

Selasa, 08 September 2015

Santri Al-Azhar Bahaudin Mengikuti KMD di Al-Amien Prenduan

Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar (KMD)


Prenduan – Kegiatan Kursus Pembina Mahir Tingkat  Dasar (KMD) dibuka pada hari Senin (07/09/2015).  Diawali dengan upacara pembukaan yang dihadiri oleh pimpinan dan pengasuh, Kak. Kwarcab Sumenep, Bapak Camat, Danramil, dan Kapolsek Pragaan, Serta anggota majelis Kyai dan para pelatih KMD.

Acara kursus tersebut diikuti juga oleh Calon Pengurus (ISMA) dari KMI Al-Azhar Bahaudin, dalam hal ini diikuti oleh 19 santri. Adapun tujuan dari mengikuti kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas individu mereka dibidang kepramukaan yang nantinya akan mereka tularkan kepada adik-adik kelas mereka selama menjadi pengurus di KMI Al-Azhar Bahaudin Pamolokan Sumenep Madura
Pada waktu sambutan pimpinan dan pengasuh PP. Al-Amien Prenduan KH. Maktum Jauhari, MA mengatakan, yang pertama; mengajak bersyukur kepada Allah Swt. atas nikmat Islam dan Iman yang telah diberikan kepada kita. Yang kedua; berterimakasih kepada Kak Kwarcab. Sumenep dan para pelatih yang telah menjalin kerjasama dengan Al-Amien dalam pelaksanaan KMD.
Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan Pramuka di Al-Amien merupakan kegiatan wajib bagi para santri, untuk itu perlu dipersiapkan pembina yang punya keterampilan membina lewat kegiatan Kursus Mahir Tingkat Dasar (KMD). Sehingga mereka sudah memiliki banyak keterampilan membina yang baik dan bagus, apalagi sebentar lagi mereka akan segara mengganti kakak seniornya yang akan purna tugas.
Dalam sambutannya Ka. Kwarcab Sumenep, Drs. H. Moh Sirad Aidy, M.Si, mengucapkan “Terima kasih kepada pondok Al-Amien yang telah ikut andil membina generasi-generasi muda lewat kegiatan kepramukaan. Kegiatan kepramukaan merupakan ikatan kepemudaan yang dapat menyelamatkan pemuda-pemuda bangsa Indonesia dari kenakalan remaja. Dan Al-Amien sejak berdirinya sudah banyak melahirkan pramuka-pramuka unggul, seperti pramuka GARUDA yang salah satu santrinya ada yang pernah ikut Jambore Pramuka Internasional, di London. 
Semoga dengan mengikuti Kegiatan Kursus Pembina Mahir Tingkat  Dasar (KMD) ini akan menambah wawasan para santri KMI Al-Azhar Bahaudin dan juga meningkatkan kemampuan dan skill mereka di bidan kepramukaan. SALAM PRAMUKA!!!